Daily Activity

Selasa, 25 September 2018

Daily activity(Indonesian version)

Bismillah. Rabu, kegiatan yang saya lakukan pada hari ini yaitu membuat beberapa jenis hidangan yang akan kami presentasikan esok hari sebagai menu untuk morning tea.

Kegiatan morning tea ini rutin kami lakukan setiap hari Kamis di hari praktek bertujuan untuk memperkenalkan kepada semua karyawan maupun orang-orang yang terlibat di morning tea tersebut , bahwa kami memiliki produk yang baik untuk ditampilkan dan juga sebagai ajang untuk kami mengasah lebih jauh skill maupun pengetahuan kami di bidang pastry and Bakery.

Adapun jenis  hidangan-hidangan yang kami buat untuk morning di esok hari yaitu beberapa jenis kue tradisional maupun kue kue atau roti dari negara luar Contohnya yaitu onde-onde Jawa, croisant, milefuille, dan juga beberapa jenis roti lainnya. Tentunya dalam pengerjaannya kami sebelumnya melakukan pembagian pembagian tugas untuk lebih mempercepat pekerjaan kami . Yang di mana kami membaginya sesuai dengan skill kami masing-masing.
 
Saya mendapatkan kesempatan untuk membuat chinnamon roll. Namun, hasil dari chinnamon roll ku kurang baik, sehingga saya membuat ulang lagi. Percobaan  kedua juga gagal, mungkin karena kurangnya rasa dalam mengerjakan produk tersebut. Hingga pada akhirnya, chinnamon roll tidak dikeluarkan untuk esok hari.
 
 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Final test